Sorry, your country is not allowed to access this content.

Rusuh Unjuk Rasa di Malang, Puluhan Demonstran Ditangkap

Aksi massa menolak pemberlakuan UU Omnibus Law Cipta Kerja di Kota Malang , berubah menjadi kerusuhan. Ratusan massa mengamuk dan membakar sejumlah fasilitas milik pemerintah dan polisi.Ada tiga sepeda motor dinas milik Polresta Malang Kota, dan satu sepeda motor milik warga, serta mobil pengawalan milik Satpol PP Kota Malang, dibakar massa. Aksi pembakaran dilakukan massa di Jalan Kahuripan, dan Jalan Majapahit.

Selain itu, sejumlah mobil yang kebetulan berada di kawasan Bundaran Tugu Kota Malang , tidak luput dari pengrusakan. Sejumlah mobil kacanya pecah akibat lemparan batu. Situasi di pusat pemerintahan Kota Malang, sempat mencekam.

Sebanyak 80 orang ditangkap jajaran Polresta Malang Kota, polisi menilai adanya keterlibatan massa di luar mahasiswa dan buruh. Polisi juga menemukan sejumlah anak di bawah umur dan kelompok berbaju hitam.
(gha)
Top