Demi mencari keadilan atas kematian adiknya yang tidak wajar pada 4 tahun silam, seorang wanita nekat menerobos barisan Gubernur Jawa Barat.
Kala itu, Dedi Mulyadi, tengah melakukan pembongkaran bangunan liar di Tambun Utara, Kabupaten Bekasi, Jumat (14/3/2025) lalu.
Di depan Dedi Mulyadi, wanita tersebut mengadu sampai menangis agar kasus kematian adiknya bisa segera dituntaskan.
Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Mustofa, yang hadir di lokasi langsung merespons aduan tersebut. Ia meminta data korban dan memberikan nomor telepon agar dapat segera berkomunikasi dengannya.
Menurut kakak korban, Irma Erpianah, dirinya nekat mengadu ke Dedi Mulyadi untuk meminta kepastian terkait kematian sang adik, Saman Fadhilah secara tidak wajar pada 2021 silam.
Diketahui, Saman Fadilah (18) ditemukan tidak bernyawa di sebuah saluran air di Kabupaten Bekasi pada 08 Agustus 2021. Hingga saat ini, kematian korban masih menyisakan misteri
Baca artikel: Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini