Paus Fransiskus memuji semboyan Indonesia, Bhinneka Tunggal Ika. Semboyan itu mencerminkan realitas keberagaman di negara ini. Kalimat Mpu Tantular yang termaktub dalam kitab Sutasoma itu diulas sekilas oleh Paus dalam kunjungan apostoliknya, saat Paus berbicara di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (4/8/2024).
"Semboyan negara Anda, Bhinneka Tunggal Ika, bersatu dalam keberagaman secara harafiah berarti berbeda-beda tetapi tetap satu jua, berarti mengungkapkan realitas beraneka sisi dari berbagai orang yang disatukan dengan teguh dalam satu bangsa," kata Paus Fransiskus.
"Perbedaan-perbedaan Anda secara khusus berkontribusi bagi pembentukan mozaik yang sangat besar, yang mana masing-masing keramiknya adalah unsur tak tergantikan dalam menciptakan karya besar yang autentik dan berharga," kata Paus.
Produser: Akira AW