Morgan EV3 langsung menarik perhatian pengunjung Geneva Motor Show 2016 yang digelar belum lama ini di Swiss. Mobil listrik roda tiga ini tampil dalam gaya vintage yang ada pada mobil klasik, tapi tetap mengandalkan kemutakhiran masa kini dengan menggunakan teknologi listrik.
Morgan Motor Company menyatakan, mobil listrik ini menjadi mobil pertama produksi Morgan Motor dengan menggunakan panel karbon komposit untuk keseluruhan konstruksi mobil. Morgan EV3 memiliki buritan seperti mobil balap di era 1930-an yang dipadukan dengan model motor klasik tahun 1960-an.
Menurut rencana Morgan EV3 ini akan dilempar ke pasaran dengan harga Rp750 juta rupiah. Produsen mobil ini juga menggandeng sejumlah toko aksesori untuk menyediakan aksesoris pendamping Morgan EV3 mulai sarung tangan kulit, jaket, dan topi.