Peristiwa kerusuhan 1998 telah 17 tahun berlalu. Namun, hingga kini tak jelas ujung dari kasus ini. Hari ini, prasasti Mei '98 itu dibangun di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pondok Ranggon, Jakarta Timur.
Presiden Jokowi serta Gubernur DKI Jakarta Ahok yang diagendakan hadir, justru absen di acara tersebut. Namun, keluarga para korban kerusuhan '98 hadir dalam peresmian prasasti di TPU Pondok Ranggon.
Para keluarga korban juga melakukan tabur bunga 113 nisan tanpa nama ditempat tersebut.