Kopi Bara Api Khas Wonogiri, Sensani Unik Menikmati Kopi

Sabtu, 02 Januari 2021 - 16:00 WIB
Sajian kopi panas dicelup bara api terkenal di Kota Wonogiri, Jawa Tengah. Kopi bara api ini diperkenalkan Nyonya Tinuk di Kampung Kardukepik. Sajian kopi Nyonya Tinuk ini dicelup dengan bara api dari arang kayu.

Arang kayu yang digunakan khusus dari kayu asam Jawa. Kayu asam Jawa mampu membuat aroma kopi lebih sedap. Bara kayu asam Jawa juga tidak meninggalkan residu.

Ide pembuatan kopi bara api terinspirasi dari angkringan kopi di Yogyakarta. Harga kopi bara api relatif terjangkau. Pengunjung pun bisa menikmati aneka jajanan khas Kota Wonogiri.

Reporter: Dwi Soewanto
(fan)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Rekomendasi
Terpopuler
Terkini More