Bandara Blimbingsari Kembali Ditutup

Bandar udara Blimbingsari, Banyuwangi, Jawa Timur, kembali ditutup untuk sementara waktu. Penutupan ini dilakukan akibat dampak abu vulkanik Gunung Raung.
 
Sejak Rabu (22/7) pagi, bandara Blimbingsari terpantau lengang. Bandara ini dinyatakan ditutup berdasarkan rekomendasi dari Direktorat Navigasi Penerbangan dan data Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) serta Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) melalui pos pengamatan Gunung Raung.
 
Tercatat gempa tremor berlangsung terus menerus dengan amplitudo 5 milimeter sampai 32 milimeter.
(gar)
Top