Jokowi Minta 3 Lembaga Penegak Hukum Serius Tangani Korupsi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar pertemuan dengan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Taufiequrrachman Ruki, Wakapolri Komisaris Jenderal Polisi Badrodin Haiti, dan Jaksa Agung HM Prasetyo di Istana Merdeka, Jalan Medan Merdeka, Jakarta, Rabu (25/2/2015).
 
Mantan Gubernur DKI Jakarta ini meminta kepada ketiga lembaga penegak hukum itu untuk terus memperkuat pemberantasan korupsi.
 
Dia pun meminta persoalan pembalakan liar (illegal logging) dan pencurian ikan (illegal fishing), serta pertambangan liar (illegal mining) harus mendapatkan perhatian lebih.
 
 
Artikel terkait
Pesan Jokowi kepada KPK, Polri, dan Kejagung Paparan Plt Ketua KPK Terkait Pesan dari Jokowi
(gar)
Top