Sorry, your country is not allowed to access this content.

Terdampak Erupsi, 300 KK dari 2 Desa Terdekat dengan Gunung Ruang akan Direlokasi

Pemerintah segera merelokasi 300 Kepala Keluarga dari Desa Pumpente dan Desa Laengpatehi yang terdekat dengan Gunung Ruang. Wilayah yang menjadi tujuan relokasi yakni Bolaang Mongondow Selatan dan wilayah Likupang.

Pemerintah menyiapkan rumah type 45 dengan luas tanah 200 meter persegi dan rencananya warga akan mendapat lahan pertanian di lokasi relokasi. Terdapat 9 ribu jiwa korban erupsi Gunung Ruang yang diungsikan ke sejumlah titik pengungsian.

Kontributor: Jefry Langi
(whf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Top