Sorry, your country is not allowed to access this content.

Gardu PLN di Kebon Jeruk Terbakar, Petugas Sempat Kesulitan Padamkan Api

Sebuah gardu listrik milik PLN di Jalan Gili Sampeng, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, terbakar, Kamis (7/10/2021) pagi. Penyebab kebakaran diduga berawal dari arus pendek pada gardu listrik.

Sebanyak 14 unit mobil pemadam kebakaran dengan 70 personel ke lokasi kejadian. Api berhasil dipadamkan sekitar satu jam kemudian.. Tak korban jiwa dalam insiden kebakaran di Gardu PLN ini. Namun, berdampak pada aliran listrik di wilayah Kecamatan Kebun Jeruk.

Akibat kebakaran, arus lalin di sekitaran jalan tersebut terpantau macet hingga 1 km.

Reporter: Dimas Choirul

(nas)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Top