Sorry, your country is not allowed to access this content.

Larangan Mudik, Petugas Cek Pos Penyekatan di Pelabuhan Merak

Petugas gabungan mengecek Pos penyekatan yang ada di luar gerbang tol Jakarta - Merak, Banten, Kamis (6/5) dini hari.Langkah ini menyusul pemberlakukan larangan mudik oleh pemerintah pusat.

Petugas mengecek satu persatu kendaraan bermotor roda dua maupun empat yang akan masuk ke pelabuhan. Pengendara bermotor yang tidak memiliki surat ijin perjalanan diminta putar kembali. Kendati ada larangan mudik, angkutan logistik dan sembako tetap diperbolehkan beroperasi.

Sementara itu Pelabuhan Merak hanya mengoperasikan dua dermaga. Dua dermaga ini digunakan untuk pengoperasian kapal logistik dan sembako. Adapun jumlah kapal akan disesuikan dengan jumlah angkutan logistik yang menyebrang.

Reporter : Teguh mahardika
(sir)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Top