Sejumlah anak sekolah akhirnya gembira mengikuti pembelajaran secara daring di Kelurahan Duri Pulo, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat. Dengan didampingi relawan, mereka tekun mendengarkan pelajaran dari guru mereka secara online. Sebelumnya para pelajar ini tidak bisa mengikuti pembelajaran secara online karena berbagai alasan, seperti tidak mempunyai uang untuk membeli kuota.
Sedih melihat banyaknya siswa tidak bisa belajar ini membuat sejumlah personil petugas PPSU yang biasa berurusan dengan sampah di Kelurahan Duri Pulo, tergerak. Mereka pun menyisihkan pendapatannya dan mendirikan tempat belajar. Aula sebuah masjid pun disulap menjadi tempat belajar dengan fasilitas internet lengkap bagi para pelajar tak mampu di sekitar mereka.
Untuk tetap menjaga protokol kesehatan, seluruh siswa dan relawan pengajar wajib menggunakan masker melewati bilik disinfektan pengecekan suhu tubuh serta mencuci tangan. Para pahlawan orange ini berencana menularkan ide tersebut kepada PPSU di Keluarhan lain, agar banyak anak tak mampu tetap bisa ikut belajar daring.