Calon Gubernur Daerah Khusus Jakarta (DKJ) nomor urut 1, Ridwan Kamil bertekad memberi intensif bagi warga yang menanam pohon di ruang privat. Menurutnya, Jakarta bisa melakukan karbon trading guna mewujudkan kota ramah lingkungan.
Hal itu diungkapkan Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil dalam segmen kedua debat pamungkas Pilkada Jakarta 2024. Dalam sesi ini, panelis menanyakan cara kandidat untuk wujudkan kota hijau dan ramah lingkungan.
Kang Emil mengatakan, dirinya juga akan menerapkan kebijakan Work From Home (WFH) guna mengurangi pergerakan di Jakarta.
Baca juga: Wujudkan Kota Hijau Ramah Lingkungan, Kang Emil Bakal Beri Insentif Warga yang Tanam Pohon di Ruang Privat
Produser : Febry Rachadi
Reporter : Achmad Al Fiqri