TNI AL Gelar Mudik Gratis dengan Kapal Perang, Pemudik Bisa Angkut Motor Pribadi
Jum'at, 05 April 2024 - 10:50 WIB
TNI AL menggelar mudik gratis dengan Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) pada Jumat (5/4/2024). Menggunakan KRI Banda Aceh-593, mudik gratis ini menempuh Jakarta-Semarang.
KASAL Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali melepas pemberangkatan dari Mako Kolinlamil. Pemudik juga bisa membawa motor pribadi sehingga tak perlu berkendara jauh dan bisa beristirahat di dalam kapal.
Tercatat ada 1.026 orang yang mengikuti mudik gratis ini.
Program mudik gratis ini juga diharapkan dapat mengurangi beban ekonomi, kemacetan dan risiko kecelakaan bagi masyarakat umum serta prajurit TNI AL.
Reporter :Annastasya
Produser: Reza Ramadhan
KASAL Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali melepas pemberangkatan dari Mako Kolinlamil. Pemudik juga bisa membawa motor pribadi sehingga tak perlu berkendara jauh dan bisa beristirahat di dalam kapal.
Tercatat ada 1.026 orang yang mengikuti mudik gratis ini.
Program mudik gratis ini juga diharapkan dapat mengurangi beban ekonomi, kemacetan dan risiko kecelakaan bagi masyarakat umum serta prajurit TNI AL.
Reporter :Annastasya
Produser: Reza Ramadhan
(whf)