Pasukan Israel Mengepung Kota Gaza, Bergerak Masuk ke Pusat Kota

Selasa, 31 Oktober 2023 - 18:03 WIB
Kobaran api terlihat di Gaza Senin malam (30/10) ketika pasukan dan tank Israel bergerak lebih jauh ke wilayah kantong yang terkepung, bergerak maju di dua sisi kota utama wilayah tersebut.

Serangan udara semakin dekat ke RS tempat warga Palestina berlindung bersama ribuan korban luka.

Israel menempatkan pasukan mereka di kedua sisi Kota Gaza dan daerah sekitar Gaza utara. PM Benjamin Netanyahu menyebutnya serangan “tahap kedua” perang antara Israel-Hamas.

Korban akan meningkat tajam jika pasukan Israel memperluas operasi darat di daerah pemukiman padat. Israel memerintahkan warga Palestina untuk meninggalkan wilayah utara, tempat Kota Gaza berada.

Namun ratusan ribu warga Palestina masih tetap tinggal, dan menolak pindah ke selatan. Karena Israel juga telah membombardir sasaran-sasaran yang disebut sebagai zona aman, di selatan.

117.000 pengungsi tinggal di RS di Gaza utara, bersama dengan ribuan pasien dan staf, menurut data PBB.
(sir)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Rekomendasi
Terpopuler
Terkini More