Buka Akses ke Pulau-pulau Kecil, Bandara Trunojoyo Sumenep Diresmikan Jokowi
Rabu, 20 April 2022 - 17:33 WIB
Presiden Joko Widodo meresmikan Bandara Trunojoyo, Sumenep, Jawa Timur. Bandara ini diharapkan bisa membuka isolasi pulau-pulau kecil di sekitar Pulau Madura.
Bandara Trunojoyo dinilai sangat penting untuk konektivitas dan memudahkan hubungan antara pulau-pulau kecil di Madura. Presiden yakin, bandara ini bisa meningkatkan perekonomian masyarakat dan usaha yang sudah ada di wilayah Madura.
Bandara Trunojoyo dibangun di lahan seluas 34 hektare dan telah memiliki terminal baru seluas 3.600 meter persegi dengan kapasitas 129 ribu penumpang per tahun.
Tim Liputan iNews
Bandara Trunojoyo dinilai sangat penting untuk konektivitas dan memudahkan hubungan antara pulau-pulau kecil di Madura. Presiden yakin, bandara ini bisa meningkatkan perekonomian masyarakat dan usaha yang sudah ada di wilayah Madura.
Bandara Trunojoyo dibangun di lahan seluas 34 hektare dan telah memiliki terminal baru seluas 3.600 meter persegi dengan kapasitas 129 ribu penumpang per tahun.
Tim Liputan iNews
(sir)