Menangis dan Peluki Sapinya, Remaja 15 Tahun di Agam Tak Rela Sapinya Disembelih
Minggu, 02 Agustus 2020 - 18:45 WIB
Dalam kesehariannya, anak bernama Syahrul, alias Ca'un itu memang dikenal sebagai seorang penyayang hewan. Sifatnya itu membuat sapi seringkali tunduk pada Syahrul. Ca'un, anak berusia 15 tahun warga Jorong Pandam, Nagari Sariak, Kecamatan Sungai Pua, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, itu terus memeluk dan mencium sapinya sambil terisak penuh kasih sayang.
Video perpisahan Syahrul dengan sapinya lantas beredar di media sosial dan viral akun Instagram @rahmatillahi991 yang pertama kali mem-posting video tersebut. Video Syahrul dan sapinya direkam oleh Alvin, teman Ca'un pada Kamis, 30 Juli 2020 pada pukul 02.00. Saat itu Ca'un tidak bisa tidur karena memikirkan sapi di kandang yang akan disembelih. Pada dini hari dia akhirnya datang ke kandang dan mencurahkan isi hatinya kepada si sapi.
Ca'un yang sedih sejak sapinya disembelih pada pemotongan hewan kurban, Jumat (31/7/2020) kerap melamun. Namun pada Sabtu sore (1/8/2020) dia kembali bersemangat saat mengetahui ada sapi-sapi baru di kandang dan menyambutnya dengan mencari rumput untuk makanan hewan itu. Ismet yang juga pengelola peternakan mengatakan bahwa sejak satu tahun belakangan Ca'un bersama teman-temannya datang ke peternakan dan bermain bersama dengan ternak. Saat itulah ia menjalin kedekatan dengan sapi-sapi ternak. Anehnya, ia cepat beradaptasi, dan sapi pun jinak padanya. Oleh pemilik peternakan Syahrul kerap diberi uang jajan dan dibelikan celana dan baju baru seperti saat hari raya Idul Adha 1441 Hijriyah ini.
Video perpisahan Syahrul dengan sapinya lantas beredar di media sosial dan viral akun Instagram @rahmatillahi991 yang pertama kali mem-posting video tersebut. Video Syahrul dan sapinya direkam oleh Alvin, teman Ca'un pada Kamis, 30 Juli 2020 pada pukul 02.00. Saat itu Ca'un tidak bisa tidur karena memikirkan sapi di kandang yang akan disembelih. Pada dini hari dia akhirnya datang ke kandang dan mencurahkan isi hatinya kepada si sapi.
Ca'un yang sedih sejak sapinya disembelih pada pemotongan hewan kurban, Jumat (31/7/2020) kerap melamun. Namun pada Sabtu sore (1/8/2020) dia kembali bersemangat saat mengetahui ada sapi-sapi baru di kandang dan menyambutnya dengan mencari rumput untuk makanan hewan itu. Ismet yang juga pengelola peternakan mengatakan bahwa sejak satu tahun belakangan Ca'un bersama teman-temannya datang ke peternakan dan bermain bersama dengan ternak. Saat itulah ia menjalin kedekatan dengan sapi-sapi ternak. Anehnya, ia cepat beradaptasi, dan sapi pun jinak padanya. Oleh pemilik peternakan Syahrul kerap diberi uang jajan dan dibelikan celana dan baju baru seperti saat hari raya Idul Adha 1441 Hijriyah ini.
(wmc)