Foto dan video dari warga yang beredar di media sosial menginformasikan sebuah gedung empat lantai roboh, Senin (6/1/2020). Gedung tersebut diinformasikan berada di Jalan Tali I, RT 04 RW 09, Kota Bambu Selatan, Palmerah, Jakarta Barat. Lantai dasar dari gedung tersebut digunakan sebagai minimarket.