Jelang Duel Singapura vs Indonesia di Piala AFF 2018

Transisi permainan tim nasional Indonesia dinilai menjadi salah satu kelemahan dalam persiapan menghadapi Piala AFF 2018. Karena itu, jeda waktu sebelum melakoni pertandingan pertama melawan Singapura, Jumat (9/11), akan digunakan untuk mematangkan skema bertahan dan menyerang.

Asisten Pelatih Timnas Indonesia Kurniawan Dwi Yulianto mengungkapkan, saat ini tim pelatih tengah fokus mematangkan persiapan tim untuk menghadapi empat laga di Grup B. Salah satu yang menjadi fokus adalah masalah transisi permainan, baik dari bertahan ke menyerang maupun sebaliknya.

Menurut dia, dalam tiga laga uji coba yang dilakoni skuad Garuda, transisi permainan tidak berjalan sesuai dengan yang direncanakan. Karena itu, dalam pemusatan yang digelar sejak 1 November, menu latihan difokuskan pada teknik bertahan maupun menyerang.
(esn)
Top