Pekerja pertahanan sipil di kamp pengungsi perkotaan Nuseirat di Gaza tengah memilah-milah puing-puing bangunan yang hancur, mencari korban selamat, setelah serangan Israel.
Serangan udara Israel di Nuseirat, sebuah kamp pengungsi Palestina di Gaza tengah menewaskan 20 orang, termasuk 8 wanita dan 4 anak-anak, menurut RS Martir Al-Aqsa di Deir al-Balah.
Serangan Israel lainnya di Nuseirat, menewaskan 5 orang tewas, menurut Bulan Sabit Merah Palestina.
Di Deir al-Balah, sebuah serangan menewaskan Zahed al-Houli, perwira senior kepolisian Hamas.
Pertempuran berkobar di utara Gaza ketika para pemimpin Israel menyampaikan perdebatan mengenai siapa yang memerintah Gaza setelah perang, yang memasuki bulan ke-8.
Perang tersebut telah menewaskan 35.000 warga Palestina, menurut KemenKes Gaza. Sekitar 80% dari 2,3 juta penduduk Palestina telah menjadi pengungsi di wilayah tersebut.