Sorry, your country is not allowed to access this content.

Pagoda Tertinggi di Indonesia Bakal Diresmikan Menag Yaqut Cholil di Tanjungpinang

Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau kini mempunyai pagoda tertinggi di Indonesia. Pagoda itu yakni Pagoda Sata-Sahasra Buddha.

Pagoda Sata-Sahasra Buddha ini berada di kompleks Vihara Avalokitesvara, Tanjungpinang. Pagoda Sata-Sahasra ini terdiri dari 9 lantai dengan panjang 52,00 m dan lebar 32,00 m.

Selain itu pagoda yang digadang-gadang tertinggi di Indonesia ini memiliki 46,80 m. Pagoda Sata-Sahasra ini mampu menampung sekitar 2.000 orang untuk kegiatan sembahyang.

Diketahui, untuk proses pembangunan pagoda tersebut perlu waktu sekitar 7 tahun. Anggaran yang dikeluarkan pun mencapai sekitar Rp100 miliar.

Pagoda Sata-Sahasra Buddha ini rencananya akan diresmikan oleh Menag Yaqut Cholil. Rencana peresmian itu akan digelar pada 8 Juli 2023 mendatang.

Kontributor: Humala Nasution

Produser:Akira Aulia W
(sir)
Top