Timnas Indonesia U-16 mempersiapkan diri selama 3 minggu terakhir di Lapangan UNY, Yogyakarta,jelang tampil di ajang Piala AFF U-16 2022.
Selama pemusatan latihan, para pemain serius dan fokus dalam melahap semua sesi yang diberikan. Pelatih Bima Sakti menyebut anak asuhnya telah mengalami peningkatan secara permainan dan kedisiplinan. Skuad Garuda Asia pun sudah siap tempur melakoni laga perdana.
Sebanyak 28 pemain yang didaftarkan mempunyai kemampuan merata. Sehingga membuat Bima Sakti kesulitan menentukan 11 pemain utama yang akan turun dari menit pertama melawan Filipina, Minggu (30/7/2022).
Indonesia tergabung satu grup dengan Filipina, Singapura, dan Vietnam.
Penulis Naskah: Andika Gesta