Sorry, your country is not allowed to access this content.

Bamsoet Bocorkan Hasil Pertemuan di Cikeas, SBY Minta MPR Kaji Sistem Pemilu Langsung

Pimpinan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) menemui Presiden Keenam Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Puri Cikeas, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (28/5). Dalam pertemuan itu MPR diminta untuk mengkaji sistem Pemilu langsung dalam Pilkada.

Hal itu diungkapkan Ketua MPR Bambang Soesatyo (Bamsoet) usai menghadiri pertemuan itu bersama Bambang hadir dengan Wakil Ketua MPR, Ahmad Basarah, Hidayat Nur Wahid dan Syarif Hasan. Bambang mengatakan bahwa Pemilu langsung itu memang ada sisi positif, namun tetap ada sisi negatifnya..

Adapun yang dikaji bukan hanya Pemilihan Umum untuk pemilihan kepala daerah. Menurutnya pemilihan umum langsung untuk legislatif pun akan juga dikaji.

Kendati demikian, Wakil Ketua Umum Partai Golkar itu juga mengaku tetap mempertimbangkan sisi positif dari sistem pemilihan umum langsung. Sebab, pemilu langsung menghasilkan kesadaran politik yang tinggi yang lahir di masyarakat.

Reporter : Jonathan Simanjuntak

Produser: Reza Ramadhan
(whf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Top