Detik-Detik Pelaku Begal Sadis di Kranji Kota Bekasi Diamuk Massa

Minggu, 03 Desember 2023 - 09:00 WIB
Seorang pelaku begal sadis di Kota Bekasi babak belur dihajar massa, Sabtu (2/12) malam. Sebelumnya pelaku merampas ponsel dan menusuk leher korban, Jumat (1/12).

Aksi itu dilakukan saat korban sedang menunggu kendaraannya yang mogok. Lokasi di atas jembatan Fly Over Kranji, Kota Bekasi. Korban mengalami luka serius di bagian leher.

Sementara pelaku yang tertangkap langsung menjadi bulan-bulanan warga. Sedangkan pelaku lainnya kini masih menjadi buruan polisi.

Kontributor: Rahmat Hidayat

Produser: Akira AW
(sir)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Rekomendasi
Terpopuler
Terkini More