SOROTAN: Fenomena Crazy Rich dan Investasi Bodong

Jum'at, 25 Maret 2022 - 19:15 WIB

Bergelimang harta di usia muda membuat sederetan Crazy Rich menjadi sorotan publik. Publik disuguhkan dengan cerita kemewahan dan berbagai give away yang menggiurkan

Di balik cerita kemewahan yang ditampilkan di layar, ada sumber kekayaan yang tak tampak di mata publik. Dan satu persatu, cerita di balik kemewahan para Crazy Rich palsu, mulai terkuak.

Dua nama yang sudah terbongkar kedoknya sebagai crazy rich palsu adalah Indra Kenz dan Doni Salmanan. Mereka resmi ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan penipuan, judi online, penyebaran berita bohong (hoax), serta Tindak Pidana Pencucian Uang.

Indra Kenz dan Doni Salmanan sama-sama ditetapkan sebagai tersangka investasi bodong, melalui platform Binary Option

Sistem Binary Option ini berbeda dengan judi di mana saat orang berjudi, kesempatan menang dan kalah 50:50. Di modus aplikasi yang mereka publish, pemenang bisa diubah di meta data. Si bandar inilah yang nantinya akan mengatur siapa yang menang dan siapa yang akan kalah.

(nas)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Rekomendasi
Terpopuler
Terkini More