25 Calon Pekerja Migran asal Bali Terlunta-lunta di Turki, Minta Bantuan Pemerintah

Kamis, 10 Maret 2022 - 17:13 WIB
Video 25 calon Pekerja Migran Indonesia (PMI) terkatung-katung di Turki viral. Dalam video viral itu terlihat 25 orang calon PMI itu tinggal di tempat tak layak.

25 calon PMI itu diduga berangkat dengan visa berlibur ke Turki. Pemberangkatan PMI itu juga diduga non-prosedural.

Mereka meminta bantuan kepada pemerintah agar dipulangkan. Pihak BP2MI Denpasar siap memfasilitasi kepulangan calon PMI itu.

Kepada calon PMI diminta untuk mengikuti prosedur yang ditetapkan.

Kontributor : Indira Arri

#PMI Ilegal #PekerjaMigran #TerluntaLuntaDiTurki #BP2MIDenpasar
(sir)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Rekomendasi
Terpopuler
Terkini More