Meski arus balik mudik Lebaran sudah memasuki puncak, namun ratusan penumpang di Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar, Sulawesi Selatan masih terlantar, Minggu (2/7). Ratusan penumpang tujuan Bima, NTB tersebut menginap sejak hari Selasa lalu.
Para penumpang terpaksa bertahan di area pelabuhan. Sebab, lokasi rumah sanak keluarga berjarak ratusan kilometer dari jantung Kota Makassar.
Mereka tidur dengan beralaskan tikar seadanya. Sebelumnya, ratusan penumpang tujuan Bima tersebut kehabisan tiket dan lebih memilih menginap sambil menunggu jadwal keberangkatan pada 5 Juli mendatang.