Gempa dahsyat 7,9 Skala Richter (SR) yang mengguncang Nepal pada Sabtu pekan lalu dan diperparah dengan gempa susulan telah memakan banyak korban tewas. Sampai Senin (27/4/2015), korban tewas akibat musibah besar di Nepal itu sudah melampaui 2.500 jiwa.
Gempa juga memicu longsoran salju di Gunung Everest yang menewaskan banyak orang. Warga di Ibu Kota Kathmandu ketakutan. Banyak dari mereka dipaksa untuk berkemah di ibu kota setelah gempa susulan 6,7 SR meluluhlantakkan banyak bangunan dan rumah-rumah warga.
Ini adalah gempa terburuk dalam 80 tahun terakhir di Nepal. Rumah sakit kewalahan manampung pasien korban gempa. Banyak pasien terpaksa dirawat ditenda-tenda darurat. Bahkan, para staf ikut melarikan diri dari bangunan karena takut ambruk.
Artikel terkait
Korban Jiwa Gempa Dahsyat Nepal Lampaui 2.200 Orang
WNI Turut Terkena Imbas Gempa Nepal
Kemlu: Baru 17 WNI di Nepal yang Diketahui Keberadaannya