Sorry, your country is not allowed to access this content.

Kabupaten Bojonegoro Sabet Juara 1 Kategori Stand Kecil Terinovatif Kategori Kabupaten-Kota Se-Jawa Timur

Terus ramai dikunjungi pengunjung stand Kabupaten Bojonegoro selama 3 hari di ajang Pameran dan Simposium Inovasi Pelayanan Publik Jawa Timur Tahun 2023 di Jatim Park 3 Kota Batu, bukti bahwa pelayanan publik yang ditawarkan kabupaten bojonegoro dibutuhkan pengunjung.Tema informasi dan teknologi di tahun 2023 Kabupaten Bojonegoro inisiatifnya menghadirkan layanan cek kesehatan dengan peralatan canggih kolaborasi dua RSUD yakni RSUD Sosodoro Djatikoesoemo dan RSUD Sumber Rejo bersama tenaga kesehatan profesional memberikan layanan cek kesehatan lengkap kepada pengunjung.Selain itu duta wisata kange dan yune kabupaten bojonegoro menyapa hangat pengunjung guna memperkenalkan bojonegoro geopark dan pelayanan publik. Itulah yang membuat pengunjung pemeran terus memenuhi stand Kabupaten Bojonegoro selama 3 hari pameran.Antusias pengunjung memanfaatkan layanan kesehatan di stand Pemkab Bojonegoro ini berbuah manis dalam closing ceremony Pameran dan Simposium Inovasi Pelayanan Publik Jawa Timur Tahun 2023 Kabupaten Bojonegoro menyabet juara satu stand kecil terinovatif kategori kabupaten kota se-Jawa Timur.Dalam sambutannya Akhmad Jazuli Asisten Adminidstrasi Umum Sekdaprov Jatim menyatakan agar raihan prestasi bagi para peserta semakin menambah semangat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
(sir)
Top