Kemunculan balon udara liar yang jatuh di pemukiman meresahkan warga pada sejumlah daerah Jawa Timur. Seperti di Kota Madiun, petugas PLN bertaruh nyawa mengevakuasi balon udara yang tersangkut di kabel listrik. Aksi petugas yabg terekam video warga saat menyingkirkan balon udara liar yang tersangkut di kabel listrik viral di media sosial.
Di Ponorogo polisi menyita belasan balon udara liar berukuran besar dari sejumlah tempat. Selain itu ratusan petasan berbagai ukuran yang akan digantung pada balon udara juga turut disita aparat. Tradisi menerbangkan balon udara besar biasanya muncul usai perayaan Idul Fitri. Balon udara liar tidak hanya menggangu dan merusak pemukiman saat jatuh di daratan tetapi juga membahayakan bagi penerbangan saat mengudara.