Sorry, your country is not allowed to access this content.

Tolak Kenaikan Harga BBM dan Tuntut Reforma Agraria, Partai Buruh dan Serikat Petani Bergerak Menuju Istana Negara

Ribuan orang gabungan Partai Buruh dan Serikat Petani Indonesia menggelar aksi unjuk rasa, Sabtu (24/9). Mereka menolak kenaikan BBM dan menuntut reformasi agraria.

Massa aksi berkumpul di pintu barat Monas dan mulai bergerak menuju ke Patung Kuda. Selanjutnya, massa akan menuju di titik utama, yakni Istana Negara.

Massa unjuk rasa membawa poster dan bendera berisi penolakan kenaikan harga BBM. Arus kendaraan terpantau ramai dan lancar. Petugas Kepolisian tampak mengatur lalu lintas di sekitar lokasi aksi.

Reporter: Martin Ronaldo
(sir)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Top