Sehari pascaperayaan Hari Raya Nyepi, operasional Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali Jumat (4/3/2022) pagi kembali dibuka setelah sebelumnya ditutup sementara 1x24 jam. Meskipun aktivitas bandara telah dibuka sejak pukul 06.00 WITA. Namun operasional penerbangan baru dimulai sejak pukul 07.00 waktu setempat. Ribuan penumpang terlihat berdatangan di terminal keberangkatan domestik untuk melakukan perjalanan ke sejumlah kota.
Penerbangan perdana sehari pascanyepi adalah penerbangan kedatangan dari maskapai Batik Air rute Cengkareng-Denpasar yang landing pada pukul 07.12 WITA. Sementara, untuk penerbangan pertama di keberangkatan dari maskapai Lion Air dengan rute Denpasar-Cengkareng pukul 08.30 WITA. Pascanyepi secara umum tidak terjadi penumpukan penumpang di terminal keberangkatan.
Sehari pascanyepi, kesibukan juga tampak di terminal internasional bandara Ngurah Rai. Karena Jumat 4 Maret 2022, ada 3 maskapai rute Internasional yang akan melakukan pendaratan perdana. Ketiga maskapai tersebut adalah maskapai asing yakni Jetstar dan Scoot Tiger yang kembali mengaktifkan rute internasional Singapura-Denpasar. Ditambah maskapai Garuda Indonesia juga kembali melayani rute perdana Sydney-Denpasar.
Kontributor : Bagus Alit