Sorry, your country is not allowed to access this content.

PTM Tetap Jalan, Nadiem Makarim: Sekolah dengan Kasus Covid-19 Ditutup Sementara

Mendikbud Ristek RI Nadiem Makarim mengakui hingga 20 September terdapat 1.296 sekolah atau 2,78 persen dari jumlah sekolah yang mengadakan PTM terbatas memiliki kasus baru Covid-19. Kasus tersebut berasal dari 7.307 pengajar dan tenaga kependidikan, serta 15.429 peserta didik terkonfirmasi positif Covid-19.

Pengawasan dan penerapan protokol kesehatan akan ditingkatkan. Sekolah-sekolah yang memiliki kasus Covid-19 akan ditutup sementara. Namun, PTM terbatas tidak akan dihentikan.

Reporter: Fikih Riyan, Gilang Ramadhan, Galih Bagas

(nas)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Top