Sorry, your country is not allowed to access this content.

Petugas Tertibkan Manusia Silver di Jalanan Kota Bengkulu

Petugas mengamankan satu persatu manusia silver dan badut yang berkeliaran disejumlah jalan protokol Kota Bengkulu pada Minggu sore, sebagian besar merupakan anak-anak dan remaja. Razia gabungan Satpol PP dan Dinas Sosial ini untuk menjaring para Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) yang semakin meresahkan pengguna jalan selain mengganggu pengendara para PMKS yang ditemukan di jalanan ini juga membahayakan diri mereka sendiri terlebih di tengah kondisi pandemi Covid-19 saat ini, setelah diamankan para petugas para manusia silver dan badut ini selanjutnya diberi Tausiah oleh Ustaz yang didatangkan secara khusus. Usai diberi Tausiah manusia silver dan badut ini selanjutnya dimandikan, menurut Satpol PP setempat keberadaan manusia silver di Kota Bengkulu saling terikat dalam sebuah jaringan yang dikendalikan seseorang. Manusia silver diminta menyetor Rp20.000 setiap harinya.
(gha)
Top