Batik merupakan tradisi melukis di atas kain dengan aneka motif yang unik dan khas di tiap daerahnya. Selain di Jawa, perkembangan gambar motif kain batik menjadi sangat banyak dan beragam.
Motif - motif biasanya berdasarkan hal - hal yang menjadi ikon di suatu daerah, seperti di kota Batam, Kepulauan Riau ini. Ikan marlin dijadikan motif yang menggambarkan identitas kota batam
Proses pembuatan batik cap bisa memakan waktu hingga 3 hari dan menghasilkan 30 sampai 50 potong kain batik. Sedangkan untuk kain batik tulis, dapat memakan waktu produksi hingga 5 hari untuk 1 potong kain
Batik dengan motif ikan marlin ini telah di patenkan pada tahun 2020. Untuk harga batik cap mulai Rp 120.000 rupiah, sedangkan batik tulis Rp 500.000 rupiah
Kontributor: Alfie Al Rasyid