Ada menu yang tidak biasa yang disuguhkan di kedai kecil di pusat kuliner Desa Ngaringan, Grobogan, Jawa Tengah. Terlebih para pengunjung penikmat kuliner ekstrim juga mengetahui kasiat kuliner ekstrim di kedai ini. Dan menu ekstrim spesial yang menjadi menu favorit pengunjung adalah rica-rica biawak. Dalam sehari tidak kurang 80 kilogram daging biawak ludes terjual.
Untuk mendapatkan daging biawak dalam jumlah besar pengelola kedai mengaku mendapatkan pasokan dari luar kota. Tak hanya biawak, kedai ini juga menyajikan menu yang tidak kalah ekstrim seperti belalang goreng, bekicot serta daging kodok. Selain menu ektrim, pengelola juga menyediakan menu yang bisa dikonsumsi warga biasa seperti daging puyuh dan juga belut.
Namun kebanyakan pengunjung mengaku sengaja datang untuk menikmati masakan rica biawak, seperti juga Rina warga Blora, jawa Tengah yang juga memiliki riwayat alergi kulit dan ingin mencobanya kasiat daging biawak yang dipercaya bisa mengobati berbagai macam penyakit kulit. Untuk satu porsi rica-rica biawak, pengunjung hanya perlu membayar Rp25 Ribu.