Sorry, your country is not allowed to access this content.

Masker Digunakan Hanya untuk Hindari Razia, Warga Acuhkan Covid-19

Seorang pengendara motor tancap gas sehingga nyaris menabrak mobil didepannya saat menghindari razia tertib masker digelar petugas satpol pp. Meski sempat lolos, pemuda ini berhasil ditangkap, pelanggar pun dihukum membersihkan fasilitas umum. Petugas juga merazia pesepeda, meski mengenakan faceshield pesepeda ini turut terjaring karena tidak mengenakan masker. Pria ini pun diedukasi petugas bahwa masker wajib dikenakan karena lebih aman dibanding hanya mengenakan faceshield.

Kurangnya kesadaran masyarakat untuk menggunakan masker masih begitu rendah, banyak warga yang mengenakan masker hanya saat dilihat petugas. Banyak pula warga yang kabur mengambil jalan lain saat melintasi lokasi razia tertib masker. Petugas akhirnya menangkap 19 pelanggar tertib masker di Jalan Salemba, Jakarta Pusat pada Senin (24/08) siang kemarin.

Razia tertib masker juga digelar di kawasan Kembangan, Jakarta Barat. Seperti pengendara dan penumpang wanita ini yang tidak menggunakan masker karena alasan terburu2, pelanggar pun juga membawa anak tanpa masker. Razia masker akan terus gencar dilakukan guna meningkatkan kesadaran masyarakat.
(wmc)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Top