Pipa paralon ternyata tak hanya digunakan untuk saluran air saja. Di tangan Denny Mangare (23), pipa paralon bekas disulap jadi karya seni indah. Denny Mangare memulai pembuatan lampu hias sejak 2019. Namun belum digelutinya serius, karena saat itu masih bekerja sebagai teknisi. Pembuatan lampu hias diseriusinya sejak pandemi Covid-19. Ada tiga model lampu hias yang dibuatnya, model biasa, tiga dimensi dan miniatur. Hasil kreasinya dijual dengan kisaran harga Rp150 ribu sampai Rp350 ribu. Sedangkan untuk model miniatur harganya tergantung dari tingkat kesulitan. Keuntungan yang didapatnya per bulan antara Rp2 juta-Rp3 juta lebih. Dia berharap kreasinya itu bisa dipasarkan lebih luas.
Reporter: Subhan Sabu