Sorry, your country is not allowed to access this content.

Seribu Penduduk di Florida Terancam Badai Debby Kategori 1

Badai Debby telah menerjang daratan di Florida utara sebagai badai Kategori 1, berpotensi menimbulkan hujan lebat, banjir, dan badai yang mengancam jiwa.

Pusat Badai Nasional di Miami mengatakan Debby memiliki kecepatan angin maksimum 75 mph. Badai menerjang daratan di Steinhatchee, dengan 1.000 penduduk di Big Bend di Gulf Coast, Florida.

Badai tersebut menerjang daratan di wilayah dengan populasi paling sedikit di Florida, tetapi peramal cuaca memperingatkan hujan lebat dapat menyebabkan banjir dahsyat di Florida, South Carolina, dan Georgia. Hampir 214.000 pelanggan tidak mendapatkan pasokan listrik di Florida, Senin pagi (5/7)
(whf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Top