Harga Kedelai Naik, Perajin Tahu Tempe Putar Otak untuk Berproduksi

Senin, 04 Januari 2021 - 16:49 WIB
Perajin tahu dan tempe memutar otak agar bisa berproduksi. Di tengah kenaikan harga kedelai , perajin mengalami penurunan omzet. Hal ini dialami perajin tempe dan tahu di Darmaga, Kabupaten Bogor.

Karena ongkos produksi meningkat, perajin terpaksa merumahkan 7 orang karyawannya. Pedagang tahu menaikkan harga jualnya, karena harga tahu dari perajin naik. Sementara perajin tahu di Borobudur, Magelang, Jawa Tengah mengurangi ukuran tahunya.

Sebelumnya satu cetakan tahu dibagi 50 potong, diperkecil menjadi 60. Kenaikan harga kedelai membuat sejumlah perajin mengurangi produksinya. Pemerintah diharapkan bisa menstabilkan harga kedelai. Mengingat perajin tahu dan tempe ini mempekerjakan masyarakat kecil.

Reporter : Tim liputan

(Baca juga: Harga Kedelai Terus Naik, Pengusaha Tempe di Gowa Terancam Tutup Sementara )
(wmc)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Rekomendasi
Terpopuler
Terkini More