Drainase Kurang Lancar, Sekolah Madrasah di Jakarta Utara Masih Tergenang Air

Jum'at, 01 Maret 2024 - 11:30 WIB
Sekolah Madrasah Tsanawiyah Nur Attaqwa di Kelapa Gading, Jakarta Utara masih tergenang air hingga Jumat (1/3/2024) pagi. Genangan ini disebabkan hujan deras dan luapan anak Kali Sunter yang terjadi pada kamis (29/2/2024) yang menyisakan genangan yang tak kunjung surut.

Genangan setinggi 15-25 sentimeter ini juga dipengaruhi sistem drainase yang kurang lancar. Agar kegiatan belajar mengajar tidak terganggu, pihak sekolah menerapkan sistem pembelajaran jarak jauh (PJJ) bagi siswa sejak Kamis kemarin.

Pihak sekolah berharap pemerintah setempat membersihkan saluran di kawasan ini agar air bisa mengalir dengan lancar.

Kontributor: Sofyan Firdaus

Produser: Kristo Suryokusumo
(whf)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Rekomendasi
Terpopuler
Terkini More