Menikmati Sensasi Strike di Laut Pulau Aceh
Rabu, 09 September 2020 - 08:00 WIB
Berbekal piranti pancing gulung, umpan hidup serta guide sang kapten kapal para pemancing ini berangkat dari dermaga Ujung Pancu, Kecamatan Peukan Bada, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh . Spot yang akan dituju adalah kawasan laut lepas diantara pulau aceh dan pulau sabang hanya butuh waktu 40 menit untuk mencapai spot memancing, kapten kapal langsung menyiapkan piranti dan umpan potongan ikan tongkol dengan teknik dasaran para pemancing menggoda ikan target dengan umpannya, tak perlu waktu lama untuk mendapatkan ikan target, Strike. Ikan-ikan karang berhasil dinaikan ke atas kapal mulai dari ikan ekor kuning, lencam babi, hingga ikan kapas-kapas. Selain bisa menikmati sensasi strike para pemancing ini juga bisa menikmati panorama gugusan pulau yang terbentang menghadap langsung ke Samudera Hindia.
(gha)