Cerita Warga Muara Angke, Sudah Terendam Banjir Rob Selama 5 Hari

Selasa, 19 November 2024 - 17:28 WIB
Banjir rob masih merendam kawasan Muara Angke Penjaringan, Jakarta Utara, Selasa (19/11). Banjir rob tersebut telah berlangsung selama 5 hari.

Sebagian warga masih bertahan di rumahnya dan mengungsi jika air mulai naik. Warga mengaku baru mendapatkan bantuan nasi kotak dari Kelurahan dan saat ini mulai membutuhkan air bersih dan obat-obatan.

Sementara, BPBD DKI Jakarta mengingatkan adanya potensi banjir pesisir (rob) pada 14-21 November 2024 terhadap 10 wilayah pesisir utara Jakarta.

Reporter: Riyan Rizki Roshali

Baca artikel: Banjir Rob 70 Cm Rendam 2 Kecamatan di Kabupaten Bekasi, Muaragembong dan Tarumajaya Lumpuh
(kkw)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Rekomendasi
Terpopuler
Terkini More