Prabowo Subianto Lantik 7 Penasihat Khusus Presiden, Ada Luhut Binsar Pandjaitan

Selasa, 22 Oktober 2024 - 13:05 WIB
Presiden Prabowo Subianto melantik tujuh penasihat khusus presiden. Pelantikan digelar di Istana Negara, Jakarta, Selasa (22/10/24).

Salah satunya adalah Jenderal TNI (Purn.) Wiranto sebagai Penasihat Khusus Presiden Bidang Politik dan Keamanan.

Sebelumnya, Wiranto merupakan Ketua Dewan Pertimbangan Presiden di era pemerintahan Presiden Joko Widodo.

Berikut adalah daftar lengkap penasihat khusus presiden:

1. Jenderal TNI (Purn) Wiranto sebagai Penasihat Khusus Presiden Bidang Politik dan Keamanan.

2. Jenderal TNI (HOR) (Purn.) Luhut Binsar Pandjaitan sebagai Penasihat Khusus Presiden Bidang Digitalisasi Teknologi Pemerintahan

3. Jenderal TNI (Purn.) Dudung Abdurachman sebagai Penasihat Khusus Presiden Bidang Pertahanan Nasional/Ketua Komite Kebijakan Industri Pertahanan.

4. Prof. Bambang Permadi Soemantri Brodjonegoro sebagai Penasihat Khusus Presiden Bidang Ekonomi dan Pembangunan Nasional.

5. Prof. Purnomo Yusgiantoro sebagai Penasihat Khusus Presiden Bidang Energi.

6. Prof. Muhadjir Effendy, M.A.P. Penasihat Khusus Presiden Bidang Haji

7. Letnan Jenderal TNI (Purn.) Prof Terawan Agus Putranto, Sp.Rad(K) Penasihat Khusus Presiden Bidang Kesehatan Nasional

Baca artikel: Ini Aturan Pembentukan Penasihat Khusus hingga Staf Khusus Presiden, Diteken Jokowi sebelum Lengser

Produser: Akira AW
(whf)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Rekomendasi
Terpopuler
Terkini More