Ziarah ke TMP Menjadi Tradisi Jelang HUT TNI

Jum'at, 04 Oktober 2024 - 17:05 WIB
Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto beserta tiga kepala staf TNI dan jajaran petinggi Mabes TNI dan markas besar angkatan berziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Nasional Utama Kalibata, Jakarta, Jumat, dalam rangkaian HUT Ke-79 TNI. Berziarah ke TMP Kalibata merupakan agenda rutin yang dilaksanakan tiap tahun setiap peringatan HUT TNI.

Kegiatan ziarah dan tabur bunga ke beberapa makam itu diawali dengan upacara di pelataran depan TMP Kalibata. Selepas upacara, Panglima TNI bersama Pangdam Jaya Mayjen TNI Granada Baay berjalan ke arah makam Presiden Ke-3 RI B. J. Habibie, kemudian Agus berdoa sejenak dan lanjut menaburkan bunga di atas pusara.

Baca juga: Ziarah Nasional HUT Ke-79 TNI, Panglima dan Kepala Staf Tabur Bunga ke Makam BJ Habibie hingga AH Nasution
(whf)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Rekomendasi
Terpopuler
Terkini More