Sorry, your country is not allowed to access this content.

Wisata Edukasi Keluarga, Pemprov Lampung Kembangkan PKK Agropark

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dan Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung Riana Sari Arinal melakukan tanam perdana melon dan semangka di PKK Agropark Lampung, Sabah Balau, Tanjung Bintang, Lampung Selatan.

Terletak di pintu gerbang Pulau Sumatera, Pemprov Lampung terus mendorong pembangunan pariwisata. Keberadaan PKK Agropark Lampung untuk mendorong tumbuhnya potensi agrowisata dan akan dikembangkan menjadi wisata edukasi keluarga.

Nantinya, lahan kebun seluas sepuluh hektar ini juga akan menjadi pusat informasi, riset, penerapan pertanian dan bisnis. Pengembangan buah melon dan semangka ini merupakan kerjasama antara TP PKK Provinsi Lampung, Dinas Tanaman Pangan Dan Hortikultura dan pihak swasta.

Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal berharap PKK Agropark Provinsi Lampung ini dapat dikembangkan menjadi pusat wisata edukasi unggulan, sehingga masyarakat dapat belajar tentang pertanian sebagai penopang pangan dan perekonomian.

"Harapannya ke depan, agropark PKK Provinsi Lampung dapat dikelola secara lebih profesional menjadi pusat eduwisata unggulan di Lampung," ujar Riana.

Harapan yang sama juga dimiliki Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi. Dia berharap agar PKK, Dinas Pertanian dan pihak swasta dapat terus bekerja sama dalam mengembangkan PKK Agropark Lampung. Terlebih, Lampung diproyeksikan dapat memenuhi pasokan berupa hasil perkebunan termasuk melon dan semangka ke wilayah DKI Jakarta dan daerah lain di Indonesia.

“Oleh karena itu saya ingin ini dimanfaatkan disamping untuk kebutuhan pendidikan, keragaman komoditi, juga untuk wisata keluarga,” ujar Arinal.

Di akhir arahannya, Gubernur Arinal mengapresiasi kegiatan yang telah dilaksanakan tersebut. “Saya ucapkan selamat untuk PKK dan saya harapkan ini dapat terus dikembangkan,” pungkasnya. (iNews.id)
(nfl)
Top