Sorry, your country is not allowed to access this content.

Menengok Keberhasilan Kampung Berkah yang Digagas Kodim 1012/Buntok

Kodim 1012/Buntok mendukung Program Kampung Berkah sebagai upaya untuk memberdayakan dan mensejahterakan masyarakat setempat. Ada 3 desa yang dijadikan Kampung Berkah binaan Kodim 1012/Buntok, yaitu Desa Pararapak di Kab.Barito Selatan, Desa Turan Amis, dan Desa Sibung di Kab.Barito Timur.

Komandan Kodim (Dandim) 1012/ Buntok Letkol Inf Dwi Tantomo S.I.P mengatakan Kampung berkah ini adalah program unggulan Korem 102/Panju Panjung dalam bidang Bhakti TNI yang dijabarkan oleh Kodim jajaran.

"Tujuan kampung berkah untuk mensejahterakan dan menyelesaikan permasalahan masyarakat di wilayah Binter masing-masing". Ujar Dandim

Kegiatan yang dilakukan oleh Kodim 1012/ Buntok untuk mensukseskan kampung berkah ini untuk Desa Pararapak yaitu mendatangkan Narasumber Ibu Uun Uneri dari Cirebon untuk pengolahan nanas bernilai lebih ekonomis dengan hasilnya anak dijual di warung berkah yang menjual produk UMKM dan pemberian bantuan benih ikan nila sebanyak 3.000 ekor kepada nelayan perikanan di kolam-kolam desa.

Adapun untuk Kampung Berkah Desa Sibung di Kab.Barito Timur Komandan Kodim 1012/ Buntok Letkol Inf Dwi Tantomo S.I.P memberikan bibit jagung dan benih ikan nila sebanyak 5.000 ekor,serta membantu pengolahan lahan untuk meningkatkan panen dari 3 ton menjadi 8 ton per hektar.

Satu Desa terakhir yaitu Desa Turan Amis diberikan bantuan 20 bibit tanaman durian musangking dan membantu meningkatkan tempat wisata Dam(Bendungan Untuk Cadangan Air) agar menjadi Eko wisata dan penampilan stand UMKM dari Desa-Desa setempat.

Dandim 1012/ Buntok Letkol Inf Dwi Tantomo S.I.P berharap agar bantuan diberikan di setiap desa kampung berkah bisa mensukseskan dan mensejahterakan perekonomian masyarakat.

(nas)
Top