Sorry, your country is not allowed to access this content.

Ratusan Karyawan Pabrik Elektronik di Bekasi Terpapar Covid-19

Bapelkes Cikarang kini dijadikan salah satu lokasi karantina karyawan yang terpapar Covid-19 termasuk karyawan pabrik elektronik, 3 karyawan pabrik elektronik Korea kemarin di evakuasi ke Bapelkes Cikarang. Hingga kini 242 karyawan pabrik elektronik positif Covid-19, 25 di antaranya dirawat di sejumlah rumah sakit di Jakarta dan Bekasi. Gugus Tugas Covid-19 mengakui adanya peningkatan kasus Covid-19 di kalangan industri .Pabrik elektronik asal korea kini ditutup selama dua pekan sejak Senin kemarin, klaster pabrik elektronik Korea terungkap usai swab tes pada 600 karyawan setelah seorang karyawan pabrik elektronik meninggal dunia. Hasil swab dari 600 karyawan, 238 karyawan dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19. Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 meminta Pemkab Bekasi melakukan evaluasi ketat atas kasus ini, sejauh ini pihak gugus tugas terus melakukan pendalaman dengan tracing terhadap karyawan lain yang pernah kontak dekat.
(gha)
Top